Gayanya Makin Nyentrik, Potret Transformasi Cinta Kuya Yang Kini Beranjak Dewasa - Cantik dan Stylish Abis!
Gaya nyentrik Cinta Kuya memang selalu mencuri perhatian. Anak pertama Uya Kuya dan Astrid Kuya itu memang sudah beranjak dewasa dan semakin stylish dalam berpakaian.
Seperti apa sih potret transformasi Cinta Kuya? Intip langsung foto-fotonya di sini!
Cinta Kuya lahir pada 2 Februari 2004, yang berarti kini dia telah berusia 19 tahun. Beranjak dewasa, anak pertama Uya Kuya dan Astrid Kuya terlihat semakin stylish dalam berpakaian.
Saat masih kecil, penampilan Cinta memang terlihat sangat menggemaskan. Ia kerap tampil dengan kacamata dan rambutnya yang berponi.
Mengikuti jejak sang ayah, Cinta Kuya sudah terjun ke dunia hiburan sejak masih kecil. Kala itu, ia kerap menunjukkan trik sulap di beberapa layar kaca.
Kala beranjak remaja, penampilan Cinta pun mulai perlahan berubah. Ia sudah mulai memanjangkan rambutnya.
Perlahan, ia sudah mulai berani berekspresi dalam berpakaian. Negara Jepang menjadi salah satu acuannya di dunia fashion.
Kini, penampilan Cinta Kuya semakin terlihat feminin. Tak seperti dulu, ia mulai sering memakai make up tipis di wajahnya.
Bahkan, di unggahan terbarunya, Cinta sudah mulai berpenampilan nyentrik dengan mengenakan celana jins dan crop top.
Tak berhenti sampai di situ, Cinta juga kerap gonta-ganti warna rambut sekarang. Nah, bagaimana menurut kalian?
Sumber : kapanlagi.com
(*)
Posting Komentar untuk "Gayanya Makin Nyentrik, Potret Transformasi Cinta Kuya Yang Kini Beranjak Dewasa - Cantik dan Stylish Abis!"